spot_img
Sunday, April 28, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaKadishub Sinjai Ikuti Rakor Lintas Sektoral di Mapolres Sinjai

    Kadishub Sinjai Ikuti Rakor Lintas Sektoral di Mapolres Sinjai

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI, –  Dalam rangka pengamanan Natal 2023 dan Tahun Baru 2023 Kepolisian Resor Sinjai menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) lintas sektoral, Selasa (19/12/2023) di Aula Parama Satwika Mapolres Sinjai. 

    Rakor dipimpin Kapolres Sinjai AKBP Fery Nur Abdulah, Pj Bupati Sinjai yang diwakili Kadis Perhubungan Akbar , Dandim 1424 Sinjai Letkol Arm. Dian Akhmad Afriandi, Kepala BPBD Sinjai Drs. Budiaman, Kadis Satpol PP dan Damkar Sinjai, Agung Budi Prayogo, Dinas Kesehatan, PJU Polres Sinjai para Kapolsek, perwira staf dan undangan lainnya.

    Kapolres Sinjai Sinjai menyampaikan bahwa tujuan rakor ini untuk meningkatkan koordinasi sehingga dalam pelaksanaan Operasi Lilin nantinya seluruh petugas sudah menyatukan persepsi dan memahami tugas peran masing- masing.

    Dikatakan pada pelaksanaan Operasi Lilin 2023 tahun ini, diharapkan peran serta sinergitas dan kerjasama yang baik dari seluruh pihak yang terlibat guna mewujudkan situasi yang tetap kondusif pada perayaan Natal dan Tahun Baru. 

    “Harapan kita bersama pelaksanaan Operasi Lilin 2023 nantinya bisa berjalan dengan lancar, aman dan tidak ada kendala yang tidak kita inginkan,” ucapnya.

    Dalam kesempatan ini, Kapolres Sinjai memaparkan terkait kesiapan pengamanan natal dan tahun baru, kerawanan yang mungkin timbul terkait kegiatan natal dan tahun baru. Selain itu, dijelaskan langkah antisipasi gangguan kamtibmas.

    “Ops Lilin 2023 akan dilaksanakan dari tanggal 22 Desember 2 Januari 2024. Operasi ini bersifat kemanusiaan dengan mengedepankan tindakan preemtif dan preventif,” Ungkapnya. 

    Sementara itu, Kadis Perhubungan Sinjai, Akbar menyambut baik Ops Lilin 2023 dalam rangka menyambut perayaan natal dan tahun baru. 

    Menurutnya, kegiatan.ini tidak lain sebagai upaya pihak kepolisian dalam rangka untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif dalam wilayah Kabupaten Sinjai.

    “Kami sangat menyambut baik kegiatan ini, semoga pelaksanaannya berjalan sukses”, Harapnya mewakili Pj Bupati Sinjai. 

    Dalam rakor tersebut dilakukan diskusi strategi pengamanan dan penanganan berbagai potensi kerawanan yang mungkin muncul, seperti peningkatan patroli di wilayah rawan, penertiban lalu lintas, dan pencegahan tindak kriminalitas. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts