spot_img
Friday, April 26, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaKades dan Lurah di Sinjai Ikuti Rakernis Penyusunan Profil Wilayah

    Kades dan Lurah di Sinjai Ikuti Rakernis Penyusunan Profil Wilayah

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    Sinjai, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD)  Kabupaten Sinjai melaksanakan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Penyusunan Profil Desa/Kelurahan, bertempat di Aula Pertemuan Gedung PKK Sinjai,  Rabu (11/9/19).

    Kepala Dinas PMD Sinjai Drs. Yuhadi Samad mengatakan bahwa sosialisasi ini bertujuan agar setiap desa/kelurahan dapat membuat penyusunan profil tentang data desa/kelurahan secara benar dan akurat.

    “Kita harapkan desa maupun kelurahan yang ada di Sinjai dengan adanya rakernis ini bisa memberikan informasi  data yang akurat dan terupdate (kekinian),” katanya.

    Sementara itu Staf Ahli Bupati Sinjai bidang Hukum,  Politik dan Pemerintahan A. Zainal Arifin Nur yang membuka kegiatan ini mengharapkan melalui rakernis ini desa/kelurahan mampu merampungkan profil wilayahnya sehingga terbangun koneksitas data hingga di pemerintah pusat.

    Selain itu, dengan adanya profil desa tersedia gambaran potensi desa secara menyeluruh untuk mendukung kesejahteraan masyarakat.

    “Profil wilayah ini juga menjadi syarat utama untuk mengikuti lomba desa yang dilaksanakan oleh Pemerintah Pusat setiap tahunnya, ” ujarnya.

    Tidak lupa dirinya mengingatkan bahwa profil desa/kelurahan merupakan database bagi Pemkab untuk dijadikan acuan pembangunan demi kemajuan Sinjai yang dibarengi dengan SDM yang berkualitas.

    Kegiatan ini turut dihadiri oleh Sekretaris Bappeda Sinjai Abrar Awali, para Kepala Desa/Lurah serta operatornya masing-masing. (Aan/sahar kominfo sinjai)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts