spot_img
Friday, April 26, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaJelang Nataru, Bupati ASA Ikuti Rakor Lintas Sektoral Secara Virtual

    Jelang Nataru, Bupati ASA Ikuti Rakor Lintas Sektoral Secara Virtual

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI, – Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) mengikuti rapat koordinasi lintas sektoral Tingkat Menteri dan jajaran Polda secara virtual dalam rangka mengantisipasi lonjakan Covid-19 menjelang Hari Natal dan Tahun baru (nataru) 2022 serta percepatan vaksinasi di Aula Polres Sinjai, Jumat siang (26/11/2021).

    Hadir dalam kesempatan tersebut Kapolres Sinjai AKBP Iwan Irmawan, perwakilan dari Kodim 1424 Sinjai, Kemenag Sinjai dan perwakilan dari beberapa OPD terkait di Lingkup Pemkab Sinjai.

    Rapat lintas sektoral ini dipimpin langsung oleh Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo serta dihadiri oleh sejumlah Menteri terkait yang memaparkan rencana kegiatan yang akan dilakukan dalam mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19.

    Dalam paparannya Kapolri menyampaikan bahwa rakor lintas sektor ini dilaksanakan berdasarkan hasil rapat terbatas yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo beberapa waktu lalu untuk mengantisipasi lonjakan kenaikan angka Covid-19 menjelang hari raya natal 2021 dan tahun baru 2022.

    Berkaca dari perayaan natal dan tahun baru kemarin, Kapolri mengatakan terjadi peningkatan kasus Covid-19 signifikan sehingga perlu antisipasi dini agar hal tersebut tidak terulang kembali.

    “Belajar dari pengalaman tahun lalu, maka kita perlu mengambil langkah-langkah untuk menekan laju Covid-19, apalagi kondisi saat ini sudah cukup bagus dimana tren kasus Covid semakin menurun, ini yang harus kita pertahankan” kata Kapolri melalui sambungan virtual.

    Usai mengikuti rapat ini, Bupati ASA mengatakan bahwa Pemkab Sinjai siap mengikuti apa yang menjadi arahan dari Pemerintah Pusat.

    “Untuk Pemkab Sinjai terkait aturan yang dikeluarkan oleh Pemerintah Pusat dalam menghadapi hari natal dan tahun baru kita akan mematuhi aturan tersebut termasuk tidak adanya perayaan tahun baru,” jelasnya.

    Selain itu, Ia menyarankan masyarakat Sinjai untuk tidak mengadakan kegiatan yang mengundang keramaian dan memanfaatkan untuk kumpul bersama keluarga di rumah.

    Bupati ASA juga kembali menghimbau masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan dan mengikuti vaksinasi Covid-19 agar tidak ada lagi penambahan kasus Covid-19 di Sinjai.

    Sementara itu Kapolres Sinjai AKBP Iwan Irmawan mengungkapkan bahwa pihaknya siap menjalankan instruksi Kapolri dengan melakukan pengamanan mulai tanggal 20 Desember 2021.

    “Kami jajaran Polres Sinjai siap mengikuti instruksi bapak Kapolri dimana nantinya juga akan dilakukan operasi lilin secara terpusat,” jelasnya.

    Kapolres juga kembali mengajak seluruh masyarakat Sinjai untuk menyukseskan vaksinasi Covid-19 mengingat capaian target di Kabupaten Sinjai masih rendah.

    “Besok (Sabtu red) ada 15 titik pelaksanan vaksinasi massal di berbagai kecamatan. Ayo ikutki vaksinasi agar terbentuk kekebalan tubuh pada diri kita sehingga wabah pandemi segera berakhir, ” tukasnya. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts