spot_img
Saturday, April 27, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaPeduli Warga Terdampak Covid-19, HIPMI Sinjai Bagi-Bagi Sembako

    Peduli Warga Terdampak Covid-19, HIPMI Sinjai Bagi-Bagi Sembako

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI – Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sinjai membagikan sebanyak seribu paket sembako kepada masyarakat yang terdampak virus corona.

    Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak penyebaran virus Covid 19, HIPMI Sinjai yang di ketua Ardiansyah Haris turut berbagi sembako bersama anggota HIPMI Sinjai, Sabtu (18/04/2020)

    Ketua HIPMI Sinjai Ardiansyah Haris mengatakan bahwa pembagian sembako ini pihaknya turun langsung untuk melihat kondisi masyarakat serta memastikan bantuan ini tepat sasaran.

    “Sembako tersebut terdiri dari beras, minyak goreng, telur dan masker, sebagai bentuk perhatian kami kepada warga miskin yang terdampak virus corona dan kegiatan ini sangat bermanfaat di tengah krisis ekonomi sosial saat ini, ” kata Ardiansyah yang juga Anggota DPRD Sinjai.

    Adapun sasarannya adalah tukang becak, pemulung, tukang ojek dan warga yang sangat berdampak akibat covid-19.

    “Mudah-mudahan paket sembako ini dapat membantu warga yang dalam kesusahan dan semoga masih banyak orang yang ikut bersimpati terhadap kegiatan ini”, Ucap Ardiansyah.

    (Aan/Lela kominfo Sinjai)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts