spot_img
Friday, April 26, 2024
More
    spot_img
    HomeBadan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Aparatur334 CPNS 2021 Resmi Terima SK, Bupati ASA : Ingat Perjanjian Tak...

    334 CPNS 2021 Resmi Terima SK, Bupati ASA : Ingat Perjanjian Tak Boleh Pindah Sebelum 10 Tahun Masa Pengabdian

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI, – Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) menegaskan kepada Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai tidak bisa mengajukan pindah tugas selama 10 tahun masa pengabdian.

    Penegasan itu disampaikan orang nomor satu di Pemerintahan Sinjai saat menyerahkan Surat Keputusan (SK) CPNS Formasi 2021 secara simbolis kepada empat perwakilan dari 334 orang total CPNS di Ruang Pola Kantor Bupati, Senin (11/7/2022).

    ASA menegaskan bahwa, profesi CPNS akan memberikan konsekuensi untuk menjawab tuntutan masyarakat yang semakin menginginkan pelayanan yang semakin baik dalam segala aspek penyelenggaraan pemerintahan.

    “Sebagaimana pernyataan yang telah anda buat sebelum pengangkatan sebagai CPNS, bahwa saudara bersedia tidak mengajukan pindah ke daerah lain selama 10 tahun dan bersedia mengabdi serta melaksanakan tugas di pemerintah Kabupaten Sinjai,” tegasnya.

    Kesanggupan memenuhi komitmen tersebut ditandatangani peserta seleksi saat dinyatakan lulus seleksi akhir oleh Pejabat Pembina Kepegawaian atau PPK Instansi. Jika peserta lulus tetap mengajukan pindah, maka peserta dianggap mengundurkan diri.

    “Apabila melanggar ketentuan tersebut maka tentu siap dengan konsekuensi dari komitmen tersebut,” tegasnya lagi.

    Alumnus Monash University Melbourne Australia ini berharap para CPNS tersebut dapat melaksanakan tugas sesuai dengan formasi yang telah dipilih dan siap memberikan pengabdian terbaik untuk masyarakat dan pemerintah Kabupaten Sinjai.

    Demikian juga para kepala perangkat daerah agar melakukan pembinaan kepada CPNS yang ditempatkan di instansi masing-masing, memberikan keteladanan dan lingkungan yang positif agar mereka dapat menunjukkan kualitas diri dalam berkinerja, memiliki mental yang kuat dan memiliki pemahaman akan etika dalam penyelenggaraan pemerintahan.

    “Manfaatkan kualifikasi dan kompetensi yang mereka miliki, gali potensi dan kreatifitas mereka untuk semakin memperkuat tim internal dalam mencapai tujuan organisasi,” kuncinya. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts