spot_img
Friday, April 26, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaAsisten II Setdakab Sinjai Buka MTQ di Sinjai Borong

    Asisten II Setdakab Sinjai Buka MTQ di Sinjai Borong

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kecamatan Sinjai Borong mulai dihelat, Selasa (16/02/2022) malam kemarin. Kegiatan keagaman yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya itu, diikuti peserta dari utusan masing-masing desa dan kelurahan.

    Mewakili Bupati, Asisten II Setdakab Sinjai, A. Ilham Abubakar yang membuka kegiatan tersebut mengatakan pelaksanaan MTQ ini diharapkan dapat melahirkan qori dan qoria terbaik disetiap cabang yang dilombakan.

    “Karena ini adalah ajang seleksi, maka dari itu saya meminta kepada dewan juri untuk lebih obyektif melakukan penilaian dengan tetap menjunjung tinggi sportifitas. hal ini juga sesuai dengan harapan bupati Sinjai”, Terangnya.

    Selain akan menjadi ajang seleksi pada MTQ Tingkat Kabupaten Sinjai yang akan digelar Maret mendatang, kegiatan ini kata Ilham juga untuk menghadapi MTQ tingkat Provinsi SulSel yang akan dilaksanakan tahun ini.

    Kegiatan MTQ ini juga sejalan dengan visi misi Bupati Sinjai yakni “Terwujudnya Masyarakat Sinjai yang Mandiri Berkeadilan dan Religius Melalui Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia yang Unggul dan Berdaya Saing”.

    Pada Malam Pembukaan yang digelar di Lapangan Sepak Bola Kelurahan Pasir Putih, turut hadir Camat Sinjai Borong, tripika Kecamatan, tokoh agama, tokoh pemuda dan masyarakat serta para peserta MTQ.

    Kegiatan tersebut akan berlangsung hingga tanggal 21 Februari mendatang. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts