spot_img
Sunday, May 5, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaBupati ASA Ajak Warga Sinjai Sukseskan Sensus Penduduk 2020

    Bupati ASA Ajak Warga Sinjai Sukseskan Sensus Penduduk 2020

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    SINJAI – Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Sinjai untuk mensukseskan sensus penduduk 2020.

    Ajakan tersebut, disampaikan nomor satu di Pemerintahan Sinjai melalui video testimoni berdurasi dua menit 25 detik.

    “Kepada seluruh masyarakat Sinjai untuk ikut serta berpartisipasi aktif dan berkontribusi untuk menyukseskan sensus penduduk 2020,” ucap Bupati ASA.

    Menurutnya, untuk pertama kalinya di era industri 4.0 saat ini, sensus penduduk 2020 telah menggunakan data administrasi Kementerian Dalam Negeri sebagai basis data.

    “Ini adalah langkah nyata menuju satu data kependudukan Indonesia,” kata Bupati ASA menyebut sensus penduduk ini akan berlangsung pada 15 Februari 2020 hingga 31 Maret 2020.

    Selain mengajak masyarakat, Alumnus Monash University Melbouene Australia ini juga mengajak segenap unsur pemerintah Forkopimda, DPRD, OPD, Instansi Vertikal, Camat sampai Desa dan Kelurahan beserta jajarannya untuk ikut mensukseskan sensus penduduk 2020.

    “Ini demi terwujudnya satu data dan kemajuan pembangunan yang sedang kita lakukan,” imbuhnya.

    Sekedar diketahui, salah satu poin utama pelaksanaan sensus yang dilakukan 10 tahun sekali ini adalah untuk menuju satu data kependudukan.

    Sensus penduduk tahun ini dilakukan dalam tiga tahap. Pertama, masyarakat diminta mengisi sensus secara mandiri melalui https://sensus.bps.go.id

    Kedua, bagi masyarakat yang tidak berpartisipasi dalam SPO (Sensus Penduduk Online), akan didatangi dan diwawancara oleh petugas sensus pada Juli 2020. (Jum Kominfo Sinjai)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts