spot_img
Sunday, May 5, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaPuluhan Jurnalis Sinjai Gelar Aksi Unjuk rasa

    Puluhan Jurnalis Sinjai Gelar Aksi Unjuk rasa

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Puluhan jurnalis Sinjai yang tergabung dalam Aliansi Jurnalis Sinjai menggelar unjuk rasa di depan Mapolres Sinjai, Kamis (26/9/19).

    Aksi tersebut sebagai wujud solidaritas setelah oknum polisi melakukan tindak kekerasan terhadap tiga jurnalis, yang sedang bertugas melakukan peliputan aksi demonstrasi di Makassar.

    Dalam aksinya ini, para jurnalis meminta Kapolrestabes Makassar dicopot dari jabatannya karena dianggap tidak mampu mengkoordinir anggotanya saat melakukan tugas pengamanan aksi unjuk rasa di Kantor DPRD Sulsel.

    “Kami prihatin dengan kondisi saat ini, bukannya mengayomi masyarakat, oknum polisi malah menganiaya jurnalis,” kata Kordinator Aksi, Suparman.

    Olehnya itu, Ia berharap aparat kepolisian harus mengusut tuntas kasus ini dan memberikan sanksi tegas terhadap oknum polisi yang melakukan pemukulan terhadap jurnalis.

    Selain itu, ia juga meminta kepada Kapolres Sinjai untuk memberikan jaminan keamanan terhadap jurnalis yang bertugas di Kabupaten Sinjai.

    Sementara itu Kapolres Sinjai AKBP Sebpril Sesa yang menemui para jurnalis menjamin keamanan para jurnalis saat meliput di Kabupaten Sinjai dan juga berjanji akan menyampaikan tuntutannya kepada Kapolda Sulawesi Selatan.

    Sebelumnya, tiga jurnalis menjadi korban kekerasan dan intimidasi oleh oknum kepolisian saat melakukan peliputan aksi demo mahasiswa atas penolakan pengesahan Revisi UU KPK dan RKUHP di depan Kantor DPRD Provinsi Sulsel, Selasa (24/9/19) kemarin.

    Mereka yakni Jurnalis ANTARA Muhammad Darwin Fathir, jurnalis inikata.com (Sultra) Saiful dan Makassar Today Ishak Pasabuan.

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts