spot_img
Monday, May 20, 2024
More
    spot_img

    Forum Kabupaten Sehat Lakukan Pembinaan di Tellulimpoe

    More articles

    Sinjai, Ketua Forum Kabupaten Sehat Kabupaten Sinjai, Hj. Andi Nurhilda Daramata Seto mengapresiasi langkah-langkah tim pembina yang kembali turun membina setelah menetapkan lokus yang akan diverifikasi.

    Hal ini dijelaskan Andi Nurhilda, saat Tim Pembina/Teknis Kabupaten Sehat Kabupaten Sinjai kembali melakukan pembinaan terhadap lokus verifikasi Kabupaten Sehat tahun 2019. Pembinaan dimulai pada Senin (19/08/2019) pagi.

    Adapun Lokus yang dikunjungi ada dua, yakni Desa Saotengah dan Kelurahan Mannanti, Kecamatan Tellulimpoe.

    “Khusus di Kecamatan Tellulimpoe, pendampingan juga akan dilakukan oleh Forum Kecamatan Sehat Tellulimpoe, termasuk Kelompok Kerja (Pokja) Desa Sehat yang ada di lokasi,” jelas Andi Nurhilda, yang juga Ketua TP PKK Kabupaten Sinjai.

    Baru-baru ini pengurus Forum Kecamatan Sehat Tellulimpoe sudah dilantik di Aula Kantor Camat. Sehingga bisa bekerja mendampingi tim teknis atau tim pembina yang turun melakukan pembinaan pada lokus di Kecamatan Tellulimpoe.

    Salah satu lokus yang dikunjungi dan dibina di Kecamatan Tellulimpoe adalah Program Kampung Iklim atau Proklim di Desa Saotengah.

    Berdasarkan data di Bappeda Sinjai yang juga Koordinator Tim Pembina, perangkat daerah yang turun melakukan pembinaan di Kecamatan Tellulimpoe adalah Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Perikanan, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Dinas Pertanian. (adv)

    - Advertisement -spot_img

    Latest