spot_img
Thursday, May 9, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaPuskesmas Lappae Gelar MMD di Desa Samature

    Puskesmas Lappae Gelar MMD di Desa Samature

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Laporan : Ikramullah KIM Sipalettui

    Puskesmas Lappae bersama Pemerintah desa Samaturue Kecamatan Tellulimpoe menggelar Musyawarah Masyarakat Desa (MMD), Jumat (1/2/19) di Gedung Pertemuan Desa Samaturue.

    kegiatan ini dihadiri oleh Kepala puskesmas beserta para jajarannya, Kepala Desa Samaturue, para Kepala Dusun dan undangan lainnya.

    Kepala Desa Samaturue Palewai SE saat membuka acara ini mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan oleh pihak Puskesmas Lappa ini kiranya bisa mendapat perhatian dari pihak masyarakat setempat.

    Palewai sangat mengapresiasi dengan adanya kegiatan MMD ini untuk menciptakan masyarakat yang lebih sehat dan lebih terkontrol lagi pola hidup masyarakat kedepannya.

    Sementara itu, Kepala Puskesmas Lappae menyampaikan bahwa setiap pelayaan kesehatan yang ada di desa Samaturue lebih ditingkatkan lagi dengan memperhatikan beberapa aspek-aspek penting seperti pemberian informasi kepada masyarakat tentang pentingnya pegontrolan kesehatan yang lebih rutin ke pos-pos lansia ataupun posyandu yang ada didesa Samaturue.

    Berdasarkan pengamatan dari pihak Puskesmas Lappa Menyatakan bahwa lebih dominan masyarakat desa yang datang ke puskesmas dibandingkan datang ke posyandu dan pos-pos lansia yang ada didesa.

    “Itu menggambarkan bahwa kurangnya pemberian pemahaman dan informasi kepada masyarakat untuk datang ke tempat pos lansia dan posyandu terdekat yang ada di desa Samaturue,” ungkapnya. (AaN)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts