spot_img
Sunday, May 19, 2024
More
    spot_img

    TR Fahsul Falah Buka kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Industri Hasil Tembakau di Sinjai

    More articles

    SINJAI, – Penjabat Bupati Sinjai, TR Fahsul Falah secara resmi membuka kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Industri Hasil Tembakau, yang dilaksanakan di Aula Wisma Sandika Sinjai, Jumat (08/12/2023).

    Kegiatan ini merupakan kerjasama Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) Provinsi Sulawesi Selatan dengan Dinas Perindag dan ESD Sinjai sebagai upaya pemanfaatan potensi sumberdaya lokal di Kabupaten Sinjai.

    Adapun tujuannya guna meningkatkan kemampuan pelaku IKM khususnya pelaku Industri Kecil Menengah Tembakau dalam menghasilkan produk yang berkualitas sehingga kedepannya dapat meningkatkan kapasitas produksi dan nilai jual produk di pasaran.

    Pj Bupati Sinjai dalam sambutannya, menekankan pentingnya mendukung pertumbuhan industri tembakau sebagai salah satu sektor ekonomi lokal.

    Ia menyampaikan bahwa komitmen pemerintah daerah dalam memberikan pembinaan dan dukungan kepada para pelaku usaha tembakau, dengan harapan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

    “Kita ketahui bersama bahwa sinjai merupakan salah satu kabupaten yang menjadi sentra pengembangan produksi Tembakau di SulSel dengan Luas lahan tembakau 1.082 HA dan produksi 991 Ton dengan jenis tembakau Pance dan Bondeng yang tersebar di dua kecamatan yaitu Kecamatan Sinjai Borong dan Sinjai Barat”, Ungkapnya.

    Selain itu, bagi pelaku IKM, produktifitas usaha merupakan kunci keberhasilan mereka, dan salah satu faktor yang menentukan produktifitas adalah kapasitas inovasi, yang dapat meningkatkan daya saing.

    “saya berharap agar setelah kegiatan ini para peserta dapat mengaplikasikan ilmu baik teori dan praktek yang didapatkan, guna meningkatkan kemampuan peserta, serta meningkatkan kualitas produk tembakau termasuk menciptakan keunikan rasa dengan variasi yang sesuai dengan kebutuhan pasar. Sebagai kelanjutan dari kegiatan ini”, Pintanya.

    Pj Bupati Sinjai, TR Fahsul Falah.

    Lebih lanjut Pj Bupati mengatakan bahwa Dinas Perdagangan, Perindustrian dan ESDM Kabupaten Sinjai akan melanjutkan program pengembangan industri tembakau melalui pembinaan, pelatihan serta fasilitasi tempat produksi yang berlokasi di Desa Batu Belerang Kecamatan Sinjai Borong yang saat ini masih dalam tahap pembangunan.

    “Atas nama Pemerintah daerah saya menyampaikan terima kasih kepada Dinas Perindag SulSel karena telah memfasilitasi kegiatan Pembinaan dan Pengembangan Industri Hasil Tembakau di Kabupaten sinjai, semoga dengan adanya kegiatan ini dapat tercipta industri yang berdaya saing sehingga dapat mengahasilkan produk rokok yang berkualitas”, Tutup Pj Bupati.

    Kegiatan ini dikuti 24 peserta atau pelaku IKM dan akan dilaksanakan selama 3 hari hingga tanggal 10 Desember 2023 dengan menghadirkan narasumber dari Dinas Perindag Sulsel dan Dinas Perindag Sinjai.
    Acara pembukaan juga turut dihadiri Kadis Perindag SulSel dan Kadis Perindag Sinjai, Sementara narasumber dari Dinas Perindag Sulsel dan Dinas Perindag Sinjai. (Tim Website)

    - Advertisement -spot_img

    Latest