Home Berita Pj Bupati Sosialisasikan Cara Memasak Makanan Siap Saji Tanpa Menggunakan Kompor

Pj Bupati Sosialisasikan Cara Memasak Makanan Siap Saji Tanpa Menggunakan Kompor

0

SINJAI, – Penjabat (Pj) Bupati Sinjai, T.R. Fahsul Falah sambil memantau petugas Dinas PUPR melakukan pengerukan sedimen di kanal yang berada di Jalan Manimpahoi Kecamatan Sinjai Utara, Minggu (05/05), dirinya juga melakukan sosialisasi kepada masyarakat.

Ia mensosialisasikan cara memasak makanan siap saji berbentuk kemasan yang merupakan bantuan dari Kementerian Sosial RI.

Kemasan makanan siap saji tersebut didalamnya terdapat 1 tray nasi putih organik, 1 bungkus lauk pauk, 1 buah heating pad (pemanas), 1 bungkus sambal, 1 bungkus lauk pauk yang bervariasi dan 1 buah sendok plastik.

Dikatakan Pj Bupati, ia bersama Dandim 1424 Sinjai Letkol Arm Dian Akhmad Arifandi, sengaja mensosialisasikan hal tersebut.

Sebab jika sekiranya terjadi bencana alam di tengah masyarakat dan dalam keadaan darurat, warga dapat memahami cara memasak makanan siap saji tersebut.

“Kita mensosialisasikan ini nantinya ketika terjadi bencana, kita mengerti cara memasaknya. Kita tidak minta bencana, tapi ketika dalam keadaan darurat, harus kita pahami cara memasak makanan siap saji ini ketika ada bantuan dari Kementerian Sosial. Jadi kegiatan ini sebagai upaya mitigasi bencana untuk mengatasi kedaruratan,” ucap T.R.

Adapun cara penyajiannya sangatlah praktis. Pertama, kemasannya dibuka, kemudian ambil heating pad lalu keluarkan semuanya dari kemasan.

Selanjutnya masukkan heating pad dalam kemasan dan berikan air dengan takaran 1 gelas berukuran sedang. Kemudian taruh nasi dan bungkusnya lalu ditutup.

Setelah ditutup, kemasan lauk serta sambalnya disimpan diatas penutup nasi yang terdapat lubang kecil di atasnya.

Tunggu sekitar 15 menit sampai tidak keluar uap dari lubang kecil ditutup kemasan, baru makanan siap saji bisa dinikmati.

Cara memasak makanan siap saji ini praktis, dan tidak menggunakan kompor maupun listrik.

Selain di Jalan Manimpahoi Kecamatan Sinjai Utara, sosialisasi tata cara penyajian makanan siap saji ini juga dilakukan oleh Pj Bupati dan jajarannya di Desa Pattalassang, Kecamatan Sinjai Timur. (Tim Website)

Exit mobile version