HomeBeritaBesok, Pemkab Sinjai Akan Gelar Gerakan Pangan Murah

Besok, Pemkab Sinjai Akan Gelar Gerakan Pangan Murah

Dengar SBFM Live di sini
Your browser does not support the audio element. https://streaming.sinjaikab.go.id:8443/sbfm

-

SINJAI, – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai melalui Dinas Ketahanan Pangan kembali akan menggelar Gerakan Pangan Murah pada Rabu (06/03) besok.

Kabid Ketersediaan dan Distribusi Pangan Dinas Ketahanan Pangan Sinjai, Muh. Safwan menyampaikan, Gerakan Pangan Murah tersebut digelar secara serentak di seluruh Provinsi Sulawesi Selatan.

Tujuannya untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadan, serta sebagai wujud untuk menghadirkan bahan pokok kepada masyarakat dengan harga dibawah pasar.

Selain itu kegiatan ini juga merupakan wujud pemerintah dalam mengantisipasi dan mengendalikan inflasi.

“Insya Allah akan digelar besok serentak di Sulsel. Untuk Sinjai, kita laksanakan di halaman kantor Dinas Ketahanan Pangan di Jalan A. Abd. Latief Kecamatan Sinjai Utara,” ucapnya, Selasa (05/03).

Sekedar informasi, Gerakan Pangan Murah akan dimulai pada pukul 09.00 WITA hingga pukul 12.00 WITA.

Beberapa bahan pokok sehari-hari akan dijual, diantaranya beras, gula, minyak goreng, terigu, dan daging. (Tim Website)

-
Exit mobile version