Home Berita Bupati ASA Resmikan Koperasi Kartika Hasanuddin Kodim 1424 Sinjai, Ini Pesannya

Bupati ASA Resmikan Koperasi Kartika Hasanuddin Kodim 1424 Sinjai, Ini Pesannya

0

SINJAI – Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) meresmikan Koperasi, Komando Distrik Militer (Kodim) 1424 Sinjai, Kamis sore (22/04/21).

Peresmian koperasi yang diberi nama Primer Koperasi (Primkop) Kartika Hasanuddin ditandai dengan pengguntingan pita.

Bupati ASA berharap, dengan berdirinya Primkop ini memberikan manfaat yang besar ke depannya bagi para jajaran atau personel Kodim 1424 Sinjai.

Ia pun menitip pesan agar Primkop tersebut dikembangkan dengan menggandeng instansi terkait yang menaungi koperasi sehingga pelaksanaannya kedepan dapat terkontrol dengan baik.

“Selamat kepada jajaran Kodim 1424 atas berdirinya Primkop Kartika Hasanuddin. Semoga kehadiran koperasi ini dapat memberikan manfaat untuk para prajurit TNI,” tandasnya.

Sementara itu, Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf Ely Asyer Sitompul, mengatakan bahwa selama menjalankan tugas kedinasan, dirinya bertekad untuk mengembangkan koperasi di lingkup Kodim 1424 yang akhirnya telah diresmikan.

Dirinya tidak menampik bahwa di balik berdirinya koperasi ini, juga dibarengi dengan kerja keras seluruh prajurit TNI dalam proses perintisannya.

“Atas bantuan serta kinerja dari seluruh anggota, akhirnya kita resmikan koperasi ini dengan harapan bisa lebih maju dan berkolaborasi dengan koperasi yang ada di wilayah,” katanya.

Turut hadir Ketua DPRD Sinjai, Lukman H Arsal, Forkopimda, serta Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemkab Sinjai. (Tim Website)

Exit mobile version