HomeBeritaMasuki Hari Libur, Disparbud Sinjai Ajak Masyarakat Berwisata di Sinjai

Masuki Hari Libur, Disparbud Sinjai Ajak Masyarakat Berwisata di Sinjai

Dengar SBFM Live di sini
Your browser does not support the audio element. https://streaming.sinjaikab.go.id:8443/sbfm

-

Memasuki libur sekolah bagi para pelajar biasanya dimanfaatkan sebagai moment untuk rekreasi atau jalan-jalan alias traveling sebelum kembali beraktivitas di sekolah.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Sinjai, Haerani Dahlan tidak menyia-nyiakan momen tersebut untuk mempromosikan tempat-tempat wisata di Sinjai melalui Radio Suara Bersatu FM, Senin (23/12/19).

Sejumlah obyek wisata pun dibeberkan sembari mengajak masyarakat Sinjai untuk merasakan sensasi wisata di Bumi Panrita Kitta.

“Obyek wisata di Sinjai tidak kalah menariknya dengan daerah lain, olehnya itu kami sarankan untuk mengajak keluarga maupun sahabat anda untuk menikmati aneka wisata yang ada di Sinjai, ” tandasnya.

Ia pun menyebutkan beberapa destinasi wisata yang selama ini menjadi primadona bagi pencinta objek wisata.

Tempat wisata yang ditawarkan adalah Batu pake Gojeng, Tahura, Hutan Bakau Tongke-tongke, Pulau Larea-rea, Benteng Balangnipa, Kampung Galung dan masih banyak obyek wisata menarik lainnya, ” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Haerani juga memberikan tips berwisata yang baik kepada pendengar Suara Bersatu FM. (Aan Kominfo Sinjai)

-
Exit mobile version