Home Artikel Peran Dinas Kominfo dan Persandian menciptakan Good Governance

Peran Dinas Kominfo dan Persandian menciptakan Good Governance

0

Seluruh OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Sinjai tahun ini sudah terbangun infrastruktur jaringan internet dan bila tidak ada aral melintang, Insya Allah tahun depan jaringan internet tersebut akan berlanjut pembangunannya di 9 kantor kecamatan, 80 Desa/Kelurahan, 16 puskesmas dan 40 sekolah (SMP).
Pembangunan ini dimaksudkan agar seluruh OPD dan Desa se-Kabupaten Sinjai dalam pengelolaan anggaran APBD maupun APBN dapat secara bertahap meningkatkan standar layanan sesuai konsep standarisasi Good Governance.
Upaya ini diharapkan dapat menjawab tantangan untuk menciptakan tata kelola pemerintahan yang baik (Good Government) melalui pengelolaan pemerintahan berbasis elektronik yang bersih dan akuntabel karena seluruh anggaran belanja yang dikelola setiap tahun berjalan dapat terpublikasikan secara terbuka dan transparan melalui website masing-masing OPD dan Desa.
Sejalan dengan hal tersebut, Dinas Kominfo Statistik dan Persandian Kabupaten Sinjai selaku penanggungjawab kegiatan layanan satu pintu jaringan internet di lingkup pemerintah Kabupaten Sinjai akan terus mendorong semua OPD dan Desa untuk terus mengoptimalkan websitenya dengan melakukan updating data dan informasi setiap hari, baik yang berhubungan dengan data statisti sektoral maupun program kegiatannya termasuk informasinformasi aktual dan terkini yang ada ditengah-tengah masyarakat Desa agar sedapat mungkin ditampilkan di website tersebut, sehingga pemerintahan yang baik di Kabupaten Sinjai dapat diwujudkan karena terbangun sinergisitas antara pemerintah Kabupaten dengan Pemerintah Desa dan pelibatan masyarakat dalam mengontrol kinerja pemerintahan secara menyeluruh.
Melalui pemerintahan berbasis TI, penyelewengan dan kecurangan akan mudah dideteksi, bahkan publik dapat berperan serta karena dapat melakukan pengawasan secara terbuka dengan adanya teknologi Informasi (www.sinjaikab.go.id).

Lamellong…………………..

Exit mobile version