spot_img
Friday, March 29, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaKado Istimewa Kabupaten Sinjai di Momen Upacara Peringatan HKN ke-58 Tingkat Provinsi,...

    Kado Istimewa Kabupaten Sinjai di Momen Upacara Peringatan HKN ke-58 Tingkat Provinsi, Raih 6 Penghargaan

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI, – Momentum peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Lapangan Upacara Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Kamis (17/11/2022) pagi menjadi kado istimewa bagi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sinjai.

    Pasalnya, daerah yang dipimpin Andi Seto Asapa (ASA) meraih sejumlah penghargaan dari Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

    Pertama, penghargaan yang ditujukan kepada Bupati Sinjai sebagai juara pertama hasil penilaian kinerja Kabupaten/Kota lokus pelaksanaan konveregensi intervensi penurunan stunting terintegrasi. Penghargaan ini diterima bersama enam Kabupaten/Kota di Sulsel.

    Kemudian, penghargaan program kesehatan gratis integrasi ke program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) bersama 10 Kabupaten/Kota.

    Penghargaan terbaik I kategori pengelola Data Sistem Informasi Sumber Daya Manusia Kesehatan (SISDMK) yang diterima oleh Hj. Andi Rasmah dari Dinas Kesehatan Sinjai. Penghargaan lainnya yang diterima Sinjai yakni, penghargaan kategori pencatatan dan pelaporan PTM dan Keswa tingkat Kabupaten/Kota sebagai peringkat pertama.

    Dan penghargaan dalam mendukung pencapaian Bulan Imunusasi Anak Nasional (BIAN) 95 % Provinsi Sulawesi Selatan. Selanjutnya, penghargaan untuk Forum Kabupaten Kota Sehat (FKKS).

    Sedikitnya enam penghargaan yang diterima Sinjai pada momentum HKN tersebut. Masing-masing penghargaan itu diterima Penjabat Sekda Sinjai, Andi Jefrianto Asapa bersama Kepala Dinas Kesehatan Sinjai, dr. Emmy Kartahara Malik.

    dr. Emmy berharap, raihan penghargaan yang diterima dapat menjadi motivasi dalam meningkatkan kinerja, terkhusus dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

    “Alhamdulillah atas penghargaan yang kita raih ini semoga menjadi motivasi kepada kami yang bekerja di Bidang Kesehatan untuk dapat lebih meningkatkan kinerja kami demi mewujudkan derajat kesehatan di Kabupaten Sinjai,” ujarnya. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts