Kontingen Kota Palopo Puji Pelayanan Sinjai Pada Porprov XVII

0
125

SINJAI, – Kabupaten Sinjai yang dipercayakan menjadi tuan rumah Porprov Sulsel XVII (17), hal pertama yang menjadi perhatian serius Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) adalah pelayanan kepada para delegasi olahraga dari 23 Kabupaten/Kota se-Sulsel.

Hal tersebut tidak hanya menjadi perhatian semata, namun kini telah terbukti dirasakan oleh kontingen yang datang untuk mengikuti pesta olahraga Akbar empat tahunan di Sulsel ini.

Salah satunya kontingen Porprov Kota Palopo. Sekretaris kontingen, Aldi Muhlis mengaku senang dengan pelayanan dari Liaison Officer (LO) Sinjai selama berada di Bumi Panrita Kitta.

“Kami menyampaikan terima kasih kepada pemerintah daerah Sinjai, dalam hal ini LO kami adalah dari Dinas PUPR. Alhamdulillah selama di sini, apa yang menjadi kebutuhan kami selalu berupaya untuk dipenuhi,” ucapnya, Selasa (25/10/2022).

Termasuk dalam hal pemondokan sambung Aldi, ia menilai rumah yang disiapkan dianggap representatif dan layak. Begitu pula dengan kebutuhan air yang memadai.

“Kami melihat panitia sudah memberikan pelayanan terbaik bagi tamu-tamunya, dan itu telah kami rasakan selama berada di sini,” pungkasnya.

Pada Porprov Sulsel tahun 2022 ini, Kota Palopo memboyong 350 orang atlet untuk diikutkan di 24 cabang olahraga (cabor). (Tim Website)

Previous articleCabor Karate Sinjai Sudah Kunci 9 Medali, Emas 3 Keping
Next articleWujudkan Program ‘SIMANIS’, Petani di Sinjai Ikuti Bimtek Penangkaran Benih