spot_img
Tuesday, April 23, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaBerkah Porprov, Pedagang Minuman di Area Venue Raup Keuntungan Dua Kali Lipat

    Berkah Porprov, Pedagang Minuman di Area Venue Raup Keuntungan Dua Kali Lipat

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI, – Di momentum Porprov Sulsel XVII, para pelaku usaha memanfaatkan lokasi sekitar venue olahraga untuk berjualan aneka makanan, minuman, bahkan hingga menchandise.

    Di hari kedua pelaksanaan pertandingan di arena Porprov di Kabupaten Sinjai, salah satu penjual minuman dengan berbagai varian rasa saat ditemui di area venue kolam renang H.M Nur Tahir, Senin (24/10/2022) siang, Dani Saputra mengaku meraup penghasilan dua kali lipat dari hari biasa.

    “Kemarin, hasil penjualan kami mencapai Rp800 ribu. Meningkat dua kali lipat, dimana biasanya kami hanya bisa dapat Rp300 atau Rp400 ribu. Alhamdulillah, berkah Porprov dagangan kami lancar dan banyak yang beli,” ucapnya.

    Ia mengaku, Porprov yang dilaksanakan di Sinjai ini membuat para pelaku usaha memiliki lebih banyak kesempatan untuk meraup keuntungan yang lebih besar.

    Sebab banyaknya warga lokal maupun kontingen dari Kabupaten/Kota se-Sulsel yang datang di Bumi Panrita Kitta julukan Sinjai untuk bertanding di arena Porprov.

    Dani pun berharap, pesta olahraga Akbar se-Sulsel ini selain memberikan kesempatan bagi pelaku usaha untuk meraup keuntungan, para atlet Sinjai yang bertanding dapat meraih prestasi yang maksimal disetiap cabang olahraga (cabor).

    “Sebagai warga Sinjai tentu berharap semoga bisa jadi juara. Itu harapan kami semua, Sinjai bisa,” pintanya. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts