spot_img
Friday, April 19, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaWorld Cleanup Day 2022, Pemkab Sinjai Ajak Seluruh Elemen Jaga Kebersihan Lingkungan

    World Cleanup Day 2022, Pemkab Sinjai Ajak Seluruh Elemen Jaga Kebersihan Lingkungan

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI, – Aksi bersih-bersih sedunia atau World Cleanup Day (WCD) tahun 2022 kembali digelar di Kabupaten Sinjai sebagai wujud menggalakkan semangat menjaga kebersihan lingkungan.

    Asisten Administrasi Umum Setdakab Sinjai, Haerani Dahlan yang membuka aksi WCD di Lapangan Nasional Sinjai, Jumat (23/09/2022) pagi, dalam sambutannya mengajak kepada seluruh elemen untuk membiasakan perilaku hidup bersih dan sehat sejak dini.

    Khususnya dalam hal menjaga kebersihan lingkungan dari sampah. Ia juga mengajak seluruh peserta WCD untuk menjadikan sampah sebagai barang bernilai ekonomis.

    “Melalui kegiatan ini, kami berharap agar selalu membiasakan diri menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan. Apalagi Sinjai akan kedatangan tamu dari 23 Kabupaten/Kota yang akan bertanding di ajang Porprov tahun ini. Kita meminta semua pihak ikut terlibat langsung menjaga kebersihan sehingga tamu kita bisa betah selama berada di Sinjai,” ajaknya.

    Sejumlah elemen ikut andil dalam WCD tahun 2022 ini, mulai dari jajaran Pemkab Sinjai beserta unsur Forkopimda, serta puluhan organisasi kepemudaan yang ada di Kabupaten Sinjai.

    Usai dibuka di Lapnas, para peserta kemudian berjalan menyusuri jalan utama Kota Sinjai sambil memungut sampah. Selain itu, melalui ajang WCD peserta juga memungut sampah di area Pasar Sentral Sinjai, halaman Masjid Agung Nujumul Ittihad, dan kembali berakhir di Lapnas. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts