spot_img
Saturday, April 20, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaDibangun Bupati ASA, Dua Sentra Industri di Sinjai Akan Beroperasi Tahun Ini

    Dibangun Bupati ASA, Dua Sentra Industri di Sinjai Akan Beroperasi Tahun Ini

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI, – Pemerintah Kabupaten Sinjai pada tahun ini akan mulai mengoperasikan dua sentra industri yang telah dibangun pada tahun lalu.

    Kedua sentra tersebut adalah Sentra Industri logam yang bertempat di Desa Lamatti Riattang kecamatan Bulupoddo dan sentra industri olahan hasil peternakan yang terletak di Desa Alenangka, Kecamatan Sinjai Selatan.

    Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan ESDM Sinjai, Muh. Saleh mengatakan bahwa sentra industri logam ini rencananya akan dimanfaatkan oleh 10 kelompok Industri Kecil dan Menengah (IKM).

    Tidak hanya menyediakan bangunan untuk pelaku IKM tetapi, Pemerintah Daerah juga telah menyiapkan rumah produksi serta peralatan yang lebih modern.

    “Jadi tempatnya sudah kita bangun, termasuk sarana dan prasarananya serta rumah produksi sudah disiapkan oleh Pemkab Sinjai, mereka tinggal masuk dan siap berproduksi,” jelasnya, Selasa (2/8/2022).

    Industri ini nantinya akan menghasilkan sejumlah peralatan dari logam dan besi mulai dari pisau, parang, cangkul, sabit, dan berbagai peralatan rumah tangga lainnya.

    Sementara sentra industri yang ada di desa Alenangka juga dipastikan akan menyerap tenaga kerja baru dan diyakini dapat memacu produktivitas masyarakat setempat sekaligus mendorong perekonomian daerah. 

    “Di sentra industri ini ada 19 IKM yang akan memanfaatkan gedung ini. Mereka akan memproduksi berbagai olahan hasil peternakan seperti, bakso sapi dan bakso ayam, daging beku, nugget, sosis, kerupuk kulit, pengolah limbah tulang untuk bahan baku pakan ternak, abon daging, hingga cornet,” urainya.

    Lebih lanjut Saleh mengungkapkan bahwa kedua sentra ini sisa menunggu kedatangan instruktur dari pihak produksi alat untuk melakukan uji coba alat serta Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) untuk mendapatkan izin kelayakan dari rumah produksi sehingga tidak ada hambatan nantinya pada saat pemasaran.

    “Jika ini semua sudah siap Insya Allah kedua sentra ini segera akan difungsikan yang tentu diawali dengan peresmian oleh bapak Bupati Sinjai,” bebernya.

    Selain itu, Pemkab Sinjai juga akan melakukan pembinaan kepada pelaku IKM. Mulai dari pelatihan atau pembinaan, pengurusan izin dari lintas sektor hingga membantu penerbitan sertifikat halal.

    Sementara itu, Bupati ASA dengan hadirnya kedua sentra ini akan menciptakan lapangan kerja dan wirausaha baru, sehingga pendapatan masyarakat dan kesejahteraan masyarakat akan meningkat.

    “Tentu ini merupakan bagian dari realisasi program unggulan di bidang perekonomian yaitu bagaimana melahirkan wirausaha baru dan menciptakan lapangan kerja seluas-luasnya, ” tuturnya.

    Bupati ASA menambahkan, pembangunan sentra industri ini adalah upaya untuk mengembangkan potensi daerah yang sesuai dengan dengan kondisi daerah, kearifan lokal, potensi wilayah dan potensi unggulan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

    “Sebelumnya telah hadir sentra industri hasil pengolahan perikanan di Lappa. Oleh karena itu, dengan hadirnya tiga sentra industri di Sinjai ini pertumbuhan ekonomi akan terus meningkat yang akan dibarengi dengan daya beli masyarakat yang kuat ” pungkasnya. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts