spot_img
Saturday, April 20, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaSiswa SMP di Sinjai Jalani Ujian Kenaikan Kelas, Kini Masuki Hari Terakhir

    Siswa SMP di Sinjai Jalani Ujian Kenaikan Kelas, Kini Masuki Hari Terakhir

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI, – Seluruh satuan pendidikan tingkat SMP menjalani Ujian Kenaikan Kelas atau yang diistilahkan dengan Penilaian Akhir Tahun (PAT) semester genap tahun pelajaran 2021/2022.

    Seperti terpantau di UPTD SMP Negeri 5 Sinjai di Jalan Bulu Lohe, Kecamatan Sinjai Utara, pelaksanaan ujian telah memasuki hari terakhir, Sabtu, (18/06/2022) pagi.

    Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMPN 5 Sinjai, Sutriani membeberkan, siswa yang ikut ujian semester ini berjumlah 342 orang.

    “Ini sudah masuk hari terakhir. Kalau kelas 7 itu jumlah siswanya 146, sedangkan kelas 8 ada 196 siswa. Mata pelajaran yang diujiankan ada 11. Siswa menjalani ujian dengan menggunakan android di 18 ruangan yang tersedia,” bebernya.

    Penggunaan android dalam pelaksanaan ujian ini kata Sutriani, telah dilakukan pihaknya selama 2 tahun terakhir. Androidnya disiapkan sendiri oleh siswa, dan fasilitas jaringan menggunakan akses internet yang disiapkan pihak sekolah.

    “Sudah 2 tahun ini kita melaksanakan ujian dengan menggunakan android. Itu sesuai petunjuk dari bapak Kepala Dinas agar sejak dini, siswa dilatih untuk memanfaatkan gawainya dalam mengerjakan soal-soal yang diberikan. Jika ada kendala, kami siapkan 1 ruangan khusus yang didalamnya ada komputer untuk dipakai siswa menjalani ujian,” jelasnya.

    Selain satuan pendidikan tingkat SMP, ujian kenaikan kelas atau PAT juga dilaksanakan oleh tingkatan SD dibawah naungan Dinas Pendidikan Kabupaten Sinjai. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts