spot_img
Thursday, March 28, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaTim Penilai BKKBN Pusat dan Provinsi Sambangi Kampung KB Bahari Lappa

    Tim Penilai BKKBN Pusat dan Provinsi Sambangi Kampung KB Bahari Lappa

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI, – Tim penilai dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Pusat dan Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) menyambangi Kampung KB Bahari yang terletak di Kelurahan Lappa, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Selasa (24/5/2022).

    Tim yang dipimpin oleh Maria Gayatri itu, melakukan peninjauan serta verifikasi lapangan. Mereka didampingi oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan keluarga Berencana (DP3AP2KB) Andi Tenri Rawe Baso, Camat Sinjai Utara Sofwan Sabirin, Lurah Lappa yang juga Ketua Pokja Kampung KB Bahari Andi Rifai, Tim Penggerak PKK Sinjai Utara, serta beberapa OPD terkait.

    Tim Penilai BKKBN Pusat, Maria Gayatri mengaku takjub melihat Kampung KB Bahari Lappa itu. Pasalnya, sudah terdapat integrasi antar instansi, sehingga kata dia, integrasi itu berdampak positif kepada masyarakat yang ada di kampung ini.

    “Contohnya tadi saya lihat sudah ada pembangunan infrastruktur kemudian ada juga pembangunan sanitasi, delapan fungsi keluarga juga tentang fungsi keagamaan juga sudah ada didalam Kampung KB ini,” ujarnya saat ditemui di Kantor Kelurahan Lappa.

    Olehnya itu, Maria berharap Kampung KB ini tidak hanya berfungsi karena ada penilaian dari tim BKKBN akan tetapi bisa terus berkesinambungan sehingga terus memberikan dampak positif kepada masyarakat sekitar.

    “Semoga Kampung KB yang ada di Sinjai ini terus semakin berkembang lebih baik. Sinjai sudah bagus karena integrasinya,” jelasnya.

    Maria menyebut, di Provinsi Sulawesi Selatan sendiri terdapat lima nominasi yang akan dilakukan penilaian dalam waktu yang serentak diantaranya, Kota Toraja Utara, Palopo, Wajo, Kota Makassar serta Kabupaten Sinjai.

    “Jadi ini akan dilombakan di tingkat provinsi nanti akan dipilih dari penilaian yang ada, mana yang akan menjadi pemenang dan yang terbaik di provinsi Sulawesi Selatan ini nanti akan diumumkan lebih lanjut setelah kami melakukan evaluasi,” pungkasnya.

    Lurah Lappa yang juga Ketua Pokja Kampung KB Bahari Andi Rifai menyampaikan rasa syukur karena Kampung KB Bahari menjadi lokus penilaian. Hal itu tidak lepas dari bimbingan dan sinergitas yang selama ini terjalin dengan baik.

    “Terima kasih pak camat sejak tahun 2017 sampai sekarang bimbingan serta arahan yang diberikan kepada Kelurahan Lappa tentang masalah kampung KB alhamdulillah dinikmati sampai sekarang,” ucapnya. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts