spot_img
Thursday, March 28, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaPermudah Urus Adminduk, Disdukcapil Sinjai Mulai Terapkan SIAK Terpusat

    Permudah Urus Adminduk, Disdukcapil Sinjai Mulai Terapkan SIAK Terpusat

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Sinjai terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

    Salah satunya dengan melakukan migrasi dari Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) Terdistribusi ke SIAK terpusat yang mulai diterapkan sejak akhir maret 2022.

    Kepala Disdukcapil Sinjai Drs. Akmal mengatakan bahwa SIAK terpusat merupakan sistem digitalisasi yang digunakan agar pelayanan Dukcapil dapat terkoneksi daring secara nasional.

    Penerapan SIAK terpusat, kata dia, dilakukan pemerintah pusat agar semua pelayanan Dukcapil bisa terkoneksi secara nasional sehingga bisa lebih efisien dari segi sistem keamanan siber dan memberikan pelayanan administrasi kependudukan (adminduk) dengan cepat.

    “Semoga penerapan SIAK terpusat ini bisa kita lakukan dengan baik tanpa ada kendala sehingga akan memudahkan pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya, Senin (4/4/2022).

    Sementara itu, Pengelola SIAK Disdukcapil Sinjai Nursyam Manda mengatakan bahwa jika sebelumnya permasalahan adminduk masyarakat membutuhkan waktu yang lama sebab data base masih berada di daerah.

    Sedangkan melalui penerapan SIAK terpusat ini, segala permasalah adminduk bisa segera terselesaikan dengan cepat sebab data base sudah berada dipusat dan diproses dengan cepat.

    “Karena data base kita sudah ada di pusat, sekali kita input datanya disini sudah terbaca dipusat, sehingga apapun masalahnya langsung bisa diselesaikan di loket tanpa perlu menunggu lagi proses lama seperti sebelumnya” jelasnya.(Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts