spot_img
Saturday, April 20, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaDinkes Jadwalkan Lakukan Vaksinasi untuk Pedagang Pasar

    Dinkes Jadwalkan Lakukan Vaksinasi untuk Pedagang Pasar

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI – Selain TNI, Polri dan ASN yang bekerja pada pelayanan publik, Dinas Kesehatan (Dinkes) Sinjai juga menjadwalkan melakukan vaksinasi Covid-19 kepada para pedagang.

    Kendati menurut, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Sinjai, Akhriani, sebelum dilakukan vaksinasi pihaknya terlebih dahulu melakukan edukasi dan sosialisasi kepada kelompok prioritas vaksin Covid-19 tersebut.

    “Insya Allah kita rencanakan melakukan sosialisasi pada 20 Maret mendatang untuk pedagang pasar sentral,” ungkapnya.

    Dalam sosialisasi nantinya, pihaknya menggandeng Himpuan Pedagang Sentral Sinjai (HPS2) yang bertempat di Masjid Pasar Sentral Sinjai. Dari informasi yang diterima dari HPS2, dia menyebut, untuk pedagang pasar yang sudah terdata sekitar 750 orang.

    “Rencana tanggal 23 Maret kita sudah akan melaksanakan vaksinasi untuk pedagang pasar,” kata Akhriani.

    Tidak hanya pedang pasar, tetapi sambung Akhriani kelompok lansia demikian akan menjadi sasaran vaksinasi.

    “Untuk lansia kami sementara berkoordinasi dengan beberapa pengurus perkumpulan lansia dan Insya Allah kami sudah menawarkan untuk sosialisasi minggu depan. Karena memang kita punya target 80% seluruh jumlah penduduk akan kami vaksin,” tandasnya.

    Dengan begitu, Akhriani berharap seluruh sasaran kelompok prioritas vaksinasi agar datang di tempat pelayanan yang sudah ditentukan. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts