spot_img
Saturday, April 20, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaBersama Mahasiswa KKN, Warga Lappa Gelar Kerja Bakti

    Bersama Mahasiswa KKN, Warga Lappa Gelar Kerja Bakti

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI – Menjelang Hari Jadi Sinjai yang ke 457 tahun, Pemerintah Kelurahan Lappa menggelar kerja bakti bersama warga setempat yang berlokasi di Jalan Cakalang dan Halim Perdana Kusuma, Jumat pagi (19/02/21).

    Kerja bakti ini dipimpin langsung oleh Lurah Lappa A. Rifai Azis dan diikuti oleh Anggota DPRD Sinjai Muzawwir, Aparat Kelurahan setempat, Kepala Lingkungan Baru Abd. Samad, Warga setempat dan Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSI) serta IAIM Sinjai yang melakukan KKN di Kelurahan Lappa.

    Lurah Lappa A. Rifai Azis mengatakan, bahwa kerja bakti ini merupakan kegiatan yang dilaksanakan setiap hari Jumat dan merupakan salah satu program Pemerintah Kecamatan Sinjai Utara dalam rangka menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat.

    “Kerja bakti ini bukan hanya karena momentum menyambut Hari Jadi Sinjai akan tetapi merupakan suatu program kecamatan sekaligus implementasi dari semua kelurahan di kota Sinjai yang wajib kerja bakti setiap hari jumat,” jelasnya.

    Menurutnya, program ini sudah berjalan selama satu tahun dengan sasaran semua lingkungan yang ada di Kelurahan Lappa secara bergiliran.

    “Hari Jumat lalu kami bersama warga melakukan kerja bakti di sekitar TPI Lappa dan hari ini ada dua ruas jalan yang menjadi sasaran yaitu Jalan Halim Perdana Kusuma dan Jalan Cakalang serta area Masjid Jami Nailul Ma’ram,” katanya.

    Hadirnya para mahasiswa dari dua perguruan tinggi di Sinjai yang ikut serta dalam aksi sosial ini memberi semangat dan motivasi bagi warga untuk bersama-sama membersihkan lingkungan masing-masing.

    Selain itu, Andi Rifai juga mengajak warga Lappa untuk memasang bendera hias atau umbul-umbul dalam rangka menyambut Hari Jadi Sinjai ke 457 tahun. (Tim Website)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts