spot_img
Saturday, April 20, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaDP3AP2KB Sinjai Berpartisipasi Dalam Pelayanan KB Sejuta Akseptor

    DP3AP2KB Sinjai Berpartisipasi Dalam Pelayanan KB Sejuta Akseptor

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    SINJAI – Memperingati Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-27 tahun 2020, Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Sinjai menggelar layanan KB dengan target sejuta akseptor.

    Kepala DP3AP2KB Sinjai Dra. Hj. Mas Ati mengatakan Harganas tahun ini berbeda dengan di tahun-tahun lalu. Pasalnya saat ini masyarakat Indonesia sedang di masa pandemi.

    “Hari ini kami mengadakan pelayanan secara serentak dengan kita beri nama Gerakan Serentak Pelayanan Sejuta Akseptor secara gratis di seluruh Indonesia, dan untuk di Sinjai kita targetkan 911 akseptor dengan kalkulasi 12 akseptor tiap desa dan kelurahan,” terang, Mas Ati, Senin (29/6/20).

    Untuk mencapai target sejuta akseptor tersebut pihaknya telah melakukan pelayanan KB sejak pekan lalu dan akan selesai pada hari senin ini.

    Mas Ati menambahkan, pelayanan KB ini menjadi salah satu kegiatan unggulan dalam Pembangunan Keluarga, Kependudukan, dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana).

    Pasalnya, Bangga Kencana bertujuan untuk setiap keluarga memiliki dukungan sosial budaya, ekonomi, pendidikan, kesehatan yang memadai agar kehidupan keluarga menjadi sejahtera dan berkualitas.

    Dalam aksi ini ditinjau langsung oleh Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) dan Ketua TP. PKK Sinjai Hj. Andi Nurhilda Daramata Seto di Puskesmas Balangnipa Sinjai.

    Bupati ASA dalam kunjungannya mengajak seluruh masyarakat agar terus menguatkan fungsi-fungsi keluarga agar bisa tumbuh generasi penerus yang bisa diandalkan.

    “Untuk pasangan usia subur mari tunda dulu kehamilan. Gunakan alat kontrasepsi KB dan laksanakan protokol kesehatan di setiap gerak langkah kita, ” ujarnya. (tim web)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts