spot_img
Thursday, March 28, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaFun Bike HAB Ke-74 Kemenag Sinjai Meriah, Ratusan Pecinta Sepeda Terlibat

    Fun Bike HAB Ke-74 Kemenag Sinjai Meriah, Ratusan Pecinta Sepeda Terlibat

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    Dalam rangka menyambut Hari Amal Bhakti (HAB) ke-74, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sinjai, mengadakan event sepeda sehat (Fun Bike), Minggu pagi (1/12/2019)

    Fun bike yang pertama kalinya dilaksanakan tersebut berlangsung meriah. Ratusan pecinta sepeda di Kabupaten Sinjai maupun dari luar Kabupaten Sinjai terlibat langsung.

    Kepala Kemenag Sinjai, H Abd Hafid M Talla mengemukakan, event sepeda ini sebagai bentuk dukungan Kemenag kepada Pemerintah Kabupaten Sinjai dalam memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan sepeda.

    “Inshaa Allah, Fun Bike ini akan kami jadikan agenda tahunan di Kemenag pada peringatan HAB”, ujarnya.

    Yang paling utama, ungkap Hafid adalah bagaimana Kemenag Sinjai mengambil bagian dengan merangkul semua komunitas sepeda dalam  membangun kebersamaan dan menangkal paham radikal.

    “Jadi bukan hanya melalui mimbar kita bisa berdakwah tapi melalui Persatuan dan kesatuan melalui sepeda komunitas bisa kita sampaikan, makanya kita adakan kegiatan ini”, sambung Hafid yang juga Pembina Kemenag Komunitas Cycle (KCC).

    Sementara itu, Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesra Setdakab Sinjai dr Hj Nikmat B Situru menyampaikan apresiasi yang sungguh luar biasa dengan kegiatan Fun Bike Kemenag Sinjai.

    “Pemkab Sinjai akan selalu mendukung setiap kegiatan kelompok masyarakat yang bersifat positif, termasuk kegiatan yang diselenggarakan Kemenag Sinjai”, jelasnya.

    Kegiatan ini mengangkat tema “Gowes Amal Bhakti Menuju Indonesia Sehat”. Para peserta dilepas Kapolres Sinjai AKBP Sebpril Sesa didampingi Kepala Kemenag Sinjai H. Abd Hafid M Talla di Halaman Kantor Kemenag Sinjai Jalan Jenderal Sudirman. (Irawan Kominfo Sinjai)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts