spot_img
Saturday, April 20, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaAjang Silaturahmi, MTsN 4 Sinjai Gelar Porlas

    Ajang Silaturahmi, MTsN 4 Sinjai Gelar Porlas

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    Untuk mengisi jeda semester, MTsN 4 Sinjai menggelar Pekan Olahraga dan Seni Antar Kelas (Porlas). Kegiatan ini diawali dengan upacara pembukaan yang berlangsung di Halaman MTsN 4 Sinjai Jalan Slamet Riyadi Kelurahan Lappa Kecamatan Sinjai Utara, Sabtu (12/10/19).

    Porlas ini dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kemeterian Agama Kabupaten Sinjai Drs. H. Abd. Hafid M. Talla dan dihadiri oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Sinjai Lababa Faisal, jajaran dan seluruh siswa-siswi MTsN 4 Sinjai.

    Pelaksana Harian Kepala MTsN 4 Sinjai Dra. Kamriati Anies mengatakan bahwa Porlas ini dilaksanakan untuk memberikan motivasi kepada siswa dalam menyalurkan bakat dan kompetensi yang dimiliki baik di bidang olahraga, keagamaan dan seni.

    “Mari bertanding secara sportivitas, mari memberikan nuansa bahwa kita siap bertanding dan berjuang demi madrasah, jangan ada perselisihan yang merusak persaudaraan kita di madrasah, ” ujarnya.

    Sementara itu Kepala Kantor Kemenag Sinjai H. Abd. Hafid M. Talla dalam sambutannya menyampaikan bahwa momentum ini sebagai ajang untuk mengeksplor kemampuan, keterampilan dan bakat yang dimiliki oleh siswa.

    “Meraih juara itu memang sebuah prestasi dan layak mendapatkan penghargaan, namun juara itu persoalan dibelakang sebab yang paling utama adalah kebersamaan dan memupuk tali silaturahmi,” katanya.

    Kegiatan yang dilaksanakan oleh OSIM MTsN 4 ini akan berlangsung hingga tanggal 19 Oktober 2019 yang terdiri dari jenis lomba yakni di bidang keagamaan meliputi lomba adzan, ceramah, hafalan juz 30, bacaan shalat dan taddarus Al Qur’an.

    Di bidang olahraga meliputi bola volli, takraw, tennis meja, bidang seni yakni nyanyi solo, pidato bahasa arab, pidato tema perpustakaan, baca puisi dan lomba kebersihan kelas serta bidang akademik yakni Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 3 mata pelajaran dan cerdas cermat. (AaN Kominfo Sinjai)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts