spot_img
Saturday, April 20, 2024
More
    spot_img
    HomeBeritaDekranasda Sinjai Tonjolkan Kerajinan Olahan Kayu Pakis dan Kulit Kerang

    Dekranasda Sinjai Tonjolkan Kerajinan Olahan Kayu Pakis dan Kulit Kerang

    Dengar SBFM Live di sini

    -

    Html code here! Replace this with any non empty raw html code and that's it.

    Makassar, Kabupaten Sinjai terkenal sebagai salah satu daerah di Sulawesi Selatan dengan beragam potensi alam dan kerajinan tangan.

    Potensi itu dimanfaatkan pada pameran Industri Kreatif Dekranasda Sulsel di Sandeq Grand Claro Hotel, Makassar, (6/8/19).

    Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Sinjai menampilkan berbagai produk hasil kerajinan pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) mulai dari produk rumah tangga, makanan hingga minuman.

    Beberapa produk yang ditampilkan seperti tempat tisu dan asbak dari tempurung kelapa dan kayu pakis, lampu hias dari kulit kerang, abon ikan tuna khas Sinjai, Kopi Jantan bawakaraeng, Kopi Borong hingga beberapa produk lainnya.

    Pengurus Dekranasda yang juga Kabag Perekonomian Setdakab Sinjai Andi Tenri Rawe merasa kagum dengan berbagai produk yang dihasilkan oleh para pengrajin Sinjai.

    “Hasil karya yang kita pamerkan sangat bagus seperti lampu hias dari kulit kerang dan produk rumah tangga yang terbuat dari kayu pakis dan tempurung kelapa, inilah yang menjadi perhatian dari pengunjung di pameran ini,” katanya.

    Salah seorang pengunjung, Sahrianti mengaku terkesima melihat produk-produk yang dipamerkan di stand Dekranasda Sinjai.

    “Hasil kerajinan orang Sinjai sangat indah dan beberapa produk cukup kekinian dan kreatif seperti lampu hias dengan aneka bentuk dari kulit kerang, lalu ada tempat tisu dan asbak dari kayu pakis” ucapnya.

    Pameran industri kreatif ini dirangkaikan Musda dan Raker Dekranasda yang mengangkat tema “Sul-Sel Maraja” serta Lomba Fashion Show Pakaian Adat Khas Sulawesi Selatan Baju Bodo dan Baju Labbu antar Dekranasda seluruh Kabupaten/Kota. (AaN Kominfo Sinjai)

    Related articles

    -
    Ubah Bahasa :
    -

    Latest posts